Minggu, 05 Juni 2011

Yudit 3

Ydt 3:1 Maka dari itu mereka mengirim utusan-utusan dengan usul perdamaian ini:

Ydt 3:2 "Kami ini, hamba-hamba Sri Maharaja Nebukadnezar, sujud menyembah di hadapan tuan. Perlakukanlah kami sebagaimana tuan berkenan.

Ydt 3:3 Memang segala dusun dan kediaman kami, semua tegal gandum, kawanan dan ternak besar kecil serta segala perkemahan kami tersedia bagi tuan. Sudilah kiranya tuan menggunakan semuanya sebagaimana berkenan pada tuan.

Ydt 3:4 Juga segala kota kami serta para penduduknya adalah hamba tuan. Sudilah kiranya tuan datang dan bertindak terhadapnya sebagaimana dipandang baik oleh tuan."

Ydt 3:5 Utusan-utusan itupun lalu menghadap Holofernes dan usul tadi mereka sampaikan kepadanya.

Ydt 3:6 Maka Holofernes bersama dengan tentaranya turun ke pantai. Di dalam kota-kota berbenteng ditempatkannya pendudukan dan dari antara penduduknya diambilnya orang-orang pilihan sebagai bala bantuan.

Ydt 3:7 Dengan karangan-karangan bunga, tari-tarian berbaris dan gendang Holofernes disambut oleh orang-orang itu dan juga oleh semua orang di sekitar mereka.

Ydt 3:8 Namun demikian tempat-tempat suci mereka dihancurkan Holofernes dan tugu-tugu berhala ditebangnya. Sebab sudah ditugaskan kepada Holofernes untuk membinasakan semua allah di bumi, sehingga segala bangsa bumi menyembah Nebukadnezar semata-mata dan segala bahasa serta suku mereka menyebutnya sebagai allah.

Ydt 3:9 Iapun datang pula di daerah yang berhadapan dengan Esdrelon di dekat Dotaia yang letaknya di depan pegunungan besar Yudea.

Ydt 3:10 Berkemahlah ia antara Gaibai dan Skitopolis. Di sana ia tinggal sebulan penuh untuk mengumpulkan barang-barang keperluan tentaranya.

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More